Kamis, 23 April 2009

Rumah Barokah

Mari sama-sama kita simak petikan ayat Alqur'an Surat Attahrim ayat 6 berikut:
"Wahai Orang-orang yang beriman!Pelliharalah dirimu dan keluargamu dari api neraka yang bahan bakarnya manusia dan batu,..." (QS.66:6)

Kalau setiap insan yang sudah menikah merenungidan mengamalkannya ayat ini maka semua anggota keluarga yang ada didalamnya akan benar-benar terbebas dari api neraka. Bagi Suami, dia akan memimpin keluarganya dengan penuh tanggungjawab dan mengajak seluruh anggota yang dipimpinnya kepada kebaikan dengan begitu para suami tidak akan berani berbuat maksiat dimanapun dia berada sampai perkara sekecil apapun...Bagi para isteri, dia akan menjalani tugas rumah tangga dengan penuh ketulusan walaupun dia menjalani mulai dari bagun tidur sampai mau tidur kembali pekerjaan rumah begitu banyaknya, maka ia tidak mengeluh begitu saja karena ia sadar itu akan mengurangi nilai pahala yang telah ia lakukan.

Sahabat sekalian mari sama-sama kita teladani rumah tangga Rasululah SAW maka kita akan menemukan sumbernya rumah barokah yang tak ada bandingannya... bagaimana kita tahu Rasulullah SAW menikah dengan Siti Khadijah sangat jauh perbedaan usia sekitar 15 tahun walaupun demikian ...Rasulullah tidak menikah lagi saat Siti Khadijah masih hidup.. bahkan setelah wafat namanya selalu disebut-sebut oleh RasulullahSAW...wah koq bisa yaa!yaa Rumahtangga barokah Rasulullah dibangun berdasar pada keimanan kepada Allah SWT yang luarbiasa... bukan berdasar pada kecantikan,kekayaan serta keturunan belaka.

Ayo...sobat sekalian mari kita benahi rumahtangga kita agar menjadi barokah...seorang suami-isteri hendaknya saling percaya dan menanamkan ihsan dimanapun ia berada..walaupun jarak memisahkan pasangan suami-isteri, kalau keduanya memahami arti penting dari petikan ayat Alquran diatas maka keduanya tidak akan ada yang berani selingkuh ataupun mencuri-curi pandang kepada hal-hal yang dilarang Allah..

Laki-laki yang utama adalah yang paling baik akhlaknya terhadap isterinya... sedangkan Sebaik-baik perhiasan dunia adalah isteri yang soleha.. ehem-ehem mari sahabat kita jadikan rumahtangga kita menjadi barokah walaupun berbagai masalah menghadang baik besar maupun kecil kita selesaikan dengan bijaksana dan berpedoman pada Alqur'an&hadist..oke





Tidak ada komentar:

Posting Komentar